Rekomendasi Film Thriller-Psikopat Dalam Negeri (Indonesia)




Rekomendasi film Thriller-Psikopat Dalam Negeri (Indonesia) – Film Thriller-Psikopat tidak hanya dimiliki oleh film luar negeri saja, ternyata cukup banyak film-film dalam negeri yang menunjukan taringnya dalam genre Thriller ini. Kebanyakan dari film-filmnya adalah karya sutradara Joko Anwar atau The MO Brothers. Indonesia sangat beruntung memiliki sutradara berbakat seperti mereka dan semoga saja karya mereka semakin bagus dimasa mendatang. Berikut Rekomendasi film Thriller-Psikopat Dalam Negeri :

Rekomendasi Film Thriller-Psikopat Indonesia


  • Kala

     


Sutradara : Joko Anwar
Pemain : Fachri Albar, Ario Bayu, Fahrani, Sujiwo Tejo, Shanty

Bercerita tentang sebuah negeri antah berantah tak memiliki nama, dengan berbagai kekacauannya. Kala mempunyai beberapa bagian cerita yang nantinya cerita-cerita tersebut akan dipertemukan. Bagian pertama menceritakan dua orang polisi junior-senior, Eros (Ario Bayu) dan Hendro Waluyo (August Melasz) yang sedang menginvestigasi sebuah kasus tentang pembakaran lima orang yang dibakar oleh warga. Bagian lainnya, ada Janus (Fachri Albar), seorang jurnalis yang memiliki penyakit nakolepsi, yaitu suatu keadaan dimana seseorang tidak bisa mempertahankan keadaan sadar. Sama juga seperti kedua polisi tersebut, Janus juga turut menyelidiki kasus pembakaran lima orang tersebut yang juga mempertemukan Janus dengan Ranti (Fahrani), Ranti merupakan salah satu istri dari korban yang sedang hamil yang kini berada di rumah sakit. Namun, Janus tidak mendapatkan satupun informasi, karena itu ia akhirnya memperbaiki sebuah tape recorder di pot yang terletak dekat Ranti.
Informasi pun kahirnya didapat, janus akhirnya mendengarkan suara rekaman itu bersama temannya, Soebandi (Tipi Jabrik). Anehnya Soebandi ditemukan tewas keesokan harinya. Hal inilah yang akhirnya mempertemukan Janus dengan Eros. Tentu saja hal ini adalah sebuah misteri bagi mereka, yang ternyata hanyalah sebuah pintu gerbang untuk menguak misteri besar yang berkaitan dengan sejarah Negara Indonesia.

  • Fiksi

     


Sutradara : Mouly Surya
Pemain : Ladya Cheryl, Donny Alamsyah, Kinaryosih

Film Fiksi menceritakan tentang Alisha (Ladya Cheryl) seorang wanita berusia 20 tahun yang berasal dari keluarga kaya. Namun dia tidak bahagia dirumah karena bosan, dia sehari-hari hanya bisa bermain cello. Tiba-tiba ada seorang yang sementara membersihkan kolam renang dirumahnya, Alisha langsung menyukai lelaki itu, dia selalu memperhatikan lelaki itu setiap datang ke rumah dan membersihkan kolam renang. Namunn karena pekerjaannya sementara, lelaki sudah tidak bekerja di rumah Alisha lagi.
Alisha bertanya kepada asisten rumah tangganya tentang siapa lelaki itu, katanya lelaki itu juga bekerja didaerah bernama blok S. Alisha nekat mencari lelaki itu di blok S sampai larut malam, dan sampai malam hari lelaki itu muncul, Alisha langsung mengikuti kemana lelaki itu pergi, sampai disebuah rumah susun dan Alisha mengikutinya sampai didepan kamar lelaki itu, Alisha juga melihat disamping kamar lelaki itu kebetulan sedang kosong. Keesokan harinya Alisha berkemas dan pindah ke rumah susun tepat disamping kamar lelaki itu. Tak lama Alisha berkenalan dengan lelaki itu, lelaki itu bernama Bari (Donny Alamsyah). Bari adalah seorang penulis yang ceritanya tidak kunjung selesai, dia juga tinggal di rumah susun bersama pacarnya Renta (Kinaryosih). Saat berkenalan Alisha mengganti namanya menjadi Mia. Sejak Mia tinggal dirumah susun Bari merasa curiga dengan Mia karena sejak dia datang kejadian yang tak seharusnya terjadi bermunculan.

  • Pintu Terlarang

     


Sutradara : Joko Anwar
Pemain : Fachri Albar, Marsha Timothy, Ario Bayu, Atiqah Hasiholan, Tio Pakusadewo

Pintu Terlarang menceritakan tentang Gambir (Fachri Albar), seorang seniman patung yang mempunyai kehidupan sempurna: Istri Cantik, kaya raya, teman-teman yang setia. Karena memang Gambir seorang seniman yang sangat berbakat dan sukses. Dan Talyda (Marsha Timothy), merupakan wanita cantik sekaligus istri Gambir yang secara tidak sengaja memberikan ‘sentuhan’ untuk patung pertama Gambir yang akhirnya menjadi ciri khas dari karya patung yang dibuatnya. Namun gambir mempunyai kelemahan, yaitu ia tidak bisa mengendalikan pediriannya, dan juga ia mempunyai rasa penasaran yang tinggi dan selalu dipenuhi segala tanda tanya dalam hidupnya. Sampai suatu waktu disaat ia sedang membuat patung, ia menemukan sebuah pintu tersembunyi, pintu tersebut dikunci dengan gembok. Rasa penasaran membuat ian ingin membuka pintu itu dan melihat isi ruangan tersebut. Tetapi Talyda melarang Gambir untuk masuk atau mengetahui apa yang ada dibalik pintu itu.
Rasa penasaran Gambir bertambah dengan menemukan pesan meminta pertolongan yang ditujukan kepada Gambir dengan menemukan pesan meminta pertolongan yang ditujukan kepada Gambir. Pada awalnya Gambir tidak meperdulikannya, sampai pesan-pesan itu mengganggu kehidupan Gambir, pesan yang disampaikan berupa tulisan di depan pintu rumahnya, pesan kertas, telepon misterius, dan tulisan di tembok. Gambir sangat tertekan atas rasa penasarannya dan bersikeras mencari tahu asal mula pesan itu berasal. Sampai suatu saat tulisan itu mengarah kedalam tempat klub bernama Herosase, yang juga ia dan siapapun tidak boleh tahu tempat apa itu.
Kemudian Gambir sadar bahwa tulisan itu memang benar ada, ia mengetahui hasil pesan itu berasal dari seorang anak kecil berusia 6-7 tahun yang selalu disiksa oleh ibunya. Sebenarnya ada apa didalam pintu misterius tersebut dan kenapa Talyda melarang untuk tahu? Rasa penasaran Gambir semakin memuncak, yang membawa Gambir untuk ingin menolong anak tersebut hingga akhirnya mengungkap rasa penasaran Gambir. Yang juga seharusnya Gambir tidak perlu tahu.

  • Modus Anomali

     


Sutradara : Joko Anwar
Pemain : Rio Dewanto, Hannah Al-Rasyid, Marsha Timothy

Cerita film Modus Anomali sangat simple sebenarnya. Menceritakan John Evans (Rio Dewanto) yang tiba-tiba terbangun di tengah hutan dengan keadaan bingung dan ketakutan, John menemukan sebuah handycam yang berisi tentang sebuah keluarga yang sedang berlibur disebuah hutan yang kini sedang ia tempati. John sadar dan harus segera mencari anggota keluarga yang lain, namun naas salah satu anggota keluarga yaitu istrinya meninggal dibunuh oleh pembunuh misterius. Dengan segera John harus menemukan anggota keluarga lainnya dan mengungkap sebuah jawaban, siapa pembunuh misterius tersebut dan apa yang terjadi selama ia tidak sadarkan diri?

  • Rumah Dara

     


Sutradara : The Mo Brothers
Pemain : Julie Estelle, Shareefa Daanish, Arifin Putra, Ario Bayu, Imelda Therinne, Sigi Wimala, Daniel Mananta

Rumah Dara bisa dikatakan sebagai sebuah film keluarga cannibal. Cerita diawali dengan video seorang perempuan yang sedang mengajarkan tiga anaknya untuk membunuh seorang laki-laki yang diberi penutup kepala. Lalu dilanjutkan dengan adegan mengenai Adjie (Ario Bayu) dan Astrid (Sigi Wimala) yang tengah hamil, mereka akan pergi ke Australia untuk memulai hidup baru. Adjie dan Astrid diantar oleh Eko (Dendy Subangil), Alam (Mike Muliandro), dan Jimmie (Daniel Mananta) ke bandara.
Mereka juga mampir ke tempat Ladya (Julie Estelle) untuk mengajaknya mengantar Adjie. Saat dalam perjalanan mereka bertemu dengan seorang wanita cantik bernama Maya (Imelda Therinne). Yang katanya Maya baru saja dirampok. Karena merasa kasihan, mereka berniat untuk mengantarkan Maya pulang ke rumah. Sesampainya di rumah, Maya mengajak mereka semua untuk masuk ke dalam rumah dan bertemu dengan ibunya yang bernama Dara (Shareefa Daanish). Dara mempersilahkan mereka masuk lalu menjamunya dengan makanan enak.
Namun Adjie dan Astrid tidak ikut makan bersama yang lain dan lebih memilih istirahat dilantai atas. Maya juga memperkenalkan kedua kakaknya, adam (Arifin Putra) dan Armand (Ruli Lubis). Setelah selesai menyantap makanan, satu persatu tamu yang berada di meja makan pingsan. Yang ternyata makanan yang disantap mengandung obat tidur. Selang beberapa lama, Alam terbangun dan menemukan dirinya berada di ruang makan berdua bersama Maya. Maya berkali-kali menggoda Alam, namun ia malah menanyakan keberadaan Ladya, yang tentu saja membuat Maya marah dan berusaha membunuh alam dengan pisau. Adjie dan Astrid yang melihat kejadian tersebut berusaha untuk melarikan diri. Astrid bisa selamat karena bersembunyi didalam kamar, sementara kaki Adjie patah oleh Adam.
Kebenaran perlahan terungkap ketika beberapa polisi datang ke rumah itu dan menemukan foto Dara yang diambil pada tahun 1889, dan wajahnya tidak berubah sedikit pun. Siapa dara sebenarnya? Mampukah Ladya dan teman-teman melarikan diri dari rumah itu?

  • Killers

     


Sutradara : The Mo Brothers
Pemain : Kazuki Kitamura, Oka Antara, Luna Maya, Rin Takanashi, Ray Sahetapy

Killers merupakan film hasil kerja sama antara Jepang dan Indonesia yang menceritakan ntentang seorang eksekutif muda Jepang yang sangat kharismatik dan disukai banyak orang, bernama Nomura Shuhei (Kazuki Kitamura). Namun Nomura mempunyai sisi gelap. Dia mempunyai hobby membunuh orang lalu merekamnya. Tidak hanya itu, Nomura mengupload video pembunuhannya ke internet.
Di Indonesia, Bayu Aditya (Oka Antara), seorang jurnalis Indonesia yang hidupnya diambang kehancuran. Bayu ingin menguak kasus korupsi seorang politikus, Dharma (Ray Sahetapy), tetapi justru malah membuat rumah tangganya dengan istrinya Dina (Luna Maya) dan kariernya hancur berantakan.
Saat merasa hidupnya sedang di titik yang paling rendah, Bayu melihat video pembunuhan Nomura dan merasa kejanggalan dalam dirinya. Bayu melihat video pembunuhan Nomura dan merasa kejanggalan dalam dirinya. Bayu terhasut dan terobsesi ingin membunuh semua yang ia benci. Ia lalu membentuk karakternya sendiri dan mulai membunuh atas nama keadilan, kemudian mengupload video tersebut. Tanpa disangka video Bayu mendapatkan respon seperti video milik Nomura. Kemudian Nomura dan Bayu memulai komunikasi lewat internet. Sejak saat itu, Nomura memutuskan untuk bertemu dengan Bayu. Akankah kedua pembunuh ini menjadi sahabat?.

Sekian yang Rekomendasi film yang dapat saya berikan. Mungkin para pembaca bisa menambahkan Film Thriller-Psikopat dalam negeri lainnya di kolom komentar. Semoga bermanfaat, share artikel Rekomendasi Film Thriller-Psikopat Dalam Negeri (Indonesia) ke Media Sosial agar informasi yang saya tulis dapat mudah tersebar.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »