41 Quotes Film Dear Nathan Yang Mungkin Mewakili Perasaan Kalian

41 Quotes Film Dear Nathan Yang Mungkin Mewakili Perasaan Kalian - Dear Nathan (2017) adalah sebuah film karya anak bangsa diadaptasi dari novel dengan judul yang sama. Film Dear Nathan memiliki quotes-quotes yang membuat baper penontonnya. Dan kali ini saya akan memposting 41 Quotes Film Dear Nathan Yang Mungkin Mewakili Perasaan Kalian. Kata-kata yang saya tulis ini berasal dari film bukan dari novelnya.

41 Quotes Film Dear Nathan Yang Mungkin Mewakili Perasaan Kalian


  1.  Setiap hari yang lo jalanin, sebaiknya dijalani dengan senyuman, bukan dengan kepingan kesalahan lalu. Karena hari yang lo jalani hari ini, itu adalah sisa dari kehidupan yang lo punya. 
  2. Tunjukin perasaan suka ke seseorang itu nggak salah, tapi jangan pernah berharap orang itu  bakalan suka balik sama lo. Karena kalau seseorang itu emang ternyata suka sama lo, berarti itu sebuah keberuntungan.
  3. Kesedihan sejati bukan karena kita putus. Tapi karena menyadari apa yang dulu selalu menemani hari, kini sudah pergi dan tidak disini lagi.
  4. Emangnya suka sama kamu itu harus ada alasan? Kalau misalkan alasan saya karena kamu pinter, terus cantik, itu alasan yang nggak masuk akal. Karena cinta itu reaksi alamiah yang muncul tanpa di sengaja.
  5. Orang yang sebenarnya terlihat cuek denganmu, bisa jadi dia memperhatikanmu diam-diam!
  6. Tolong jangan bikin saya seperti naik hysteria yang habis terbangin tinggi langsung hempas gitu aja kebawah. Ini perasaan, bukan candaan atau mainan.
  7. Hati cowo tuh bukan baja. Hati cowo juga bisa retak, dan selamat, lo udah retakin hati gue.
  8. Aku tau kalau aku gak bakal bisa jadi orang yang sempurna dimata kamu, tapi dengan ketidaksempurnaanku, aku jadi yakin kamu cinta sejati aku, karena kamu gak liat aku dari fisik melainkan dari hati.
  9. Saat dia membuatku nyaman aku hanya takut jatuh cinta sendirian.
  10. Dari awal emang saya yang selalu maksa supaya bisa mengambil perhatian kamu. Tapi saya sadar, untuk dapetin kamu itu nggak cuma sekedar keberanian ekstra, namun juga butuh persiapan yang matang.
  11. Dunia ini penuh dengan kesedihan dan air mata. Seandainya lo nggak hanya fokus pada luka lo sendiri, ada banyak hal indah yang selama ini lo lewatin.
  12. Selama aku mengenalmu, aku hanya bisa mencintaimu dengan caraku sendiri. Namun aku tak pernah memaksamu untuk dapat mencintaiku, karena itu hal yang tak mungkin terjadi.
  13. Dimata lo gue ini selalu menjadi nomor dua. Itu yang gue lihat. Hubungan kita aneh. Kesannya selalu gue yang ngejar. Gue yang berharap. Sementara lo? Lo cuek dan terkesan tak peduli!
  14. Kamu tau? Yang tersulit itu bukan mengucapkan selamat tinggal, tapi membiasakan diri disaat kamu tak bersamaku.
  15. Tuhan punya 1001 cara untuk mendekatkan kita lagi. Tapi kalo bukan milik saya? Tuhan juga punya banyak cara untuk nemuin kamu dengan yang lain.
  16. Jangan pernah ngerubah lo cuma untuk menenangkan hati seseorang. Tetep jadi diri lo, dengan cara itu, lo bakal nemuin orang yang bener-bener cinta sama lo, dengan kepribadian lo.
  17. Jangan pernah berfikir bahwa orang yang kamu cintai tidak akan pernah bisa kamu dapatkan. Karena cinta tau siapa pemiliknya dan dia pasti akan kembali pada siapa yang berhak untuk mendapatkannya.
  18.  Orang yang berkelakuan baik didepan, bukan berarti juga dia bakalan berlaku baik sama cewe. Gitu juga sama anak-anak yang kelihatannya nakal, nggak berarti dia bakal memperlakukan cewek-cewek dengan buruk.
  19.  Hidup itu ibarat bumbu. Kalau semuanya manis, nggak bakal nikmat. Tapi tuhan sengaja ngasih percikan-percikan pedas dalam hidup supaya lo tau gimana sensasi nikmatnya.
  20. Nggak selamanya yang berjuang akan tetap berjuang dan yang mengabaikan akan tetap mengabaikan. Karena suatu saat yang mengabaikan akan memperjuangkan dan yang berjuang akan mengabaikan. Karena itu nyata adanya.
  21. Mungkin benar, bicara langsung mempermudah untuk melepas puing-puing rindu, tapi aku memilih surat, karena surat mempunyai makna tersendiri dalam menyampaikan sesuatu. Aku hanya pintar berkata-kata, tapi aku tidak pintar untuk bersuara.
  22. Takdir kita tuh masih panjang. Cowok itu banyak, bukan cuma gue. Jangan jadiin diri lo stuck di satu cowok yang udah jelas nggak bisa jatuh hati sama lo. Cinta itu gak bisa dipaksa, lo tau sesuatu yang dipaksa itu nggak baik hasilnya.
  23. Kecewa itu ketika kita mempertahanakan sebuah hubungan, tetapi di lain sisi dia justru mau mengakhirinya.
  24. Saat kita jauh, jangan sekalipun membenci jarak. Karena sejatinya jarak membuat rindu itu terjadi.
  25. Proses memulai jatuh cinta bisa terjadi tanpa alasan. Tapi mempertahankan untuk tetap cinta atau melewatkan begitu saja, itu yang seharusnya butuh alasan.
  26. Saya itu orangnya cuek. Kalau saya peduli berarti kamu beda. Tapi kamu malah mengabaikan kepedulian saya rasanya menyakitkan.
  27. Saya seneng kamu ngomong pake aku kamu, berasa kayak orang pacaran beneran.
  28. Kalo kita cinta sama seseorang tapi orang itu tidak mencintai kita itu hal yang wajar. Tapi kalo keduanya saling cinta, itu beruntung.
  29. Cinta itu dinamis. Lo harus siap untuk bahagia tapi lo juga harus siap untuk jatuh sejatuh-jatuhnya.
  30. Kalau seseorang itu nggak mau kenapa harus gue kejar terus. Sama aja kesannnya maksa. Dan seperti kata lo, jatuhnya bukan cinta justru nafsu.
  31. Apa aku harus terus nunggu? Sementara yang ditunggu justru kepengen berlalu.
  32. Kalo ada orang jatuh cinta karena penampilan. Itu bukan cinta, tapi nafsu
  33. Saya cinta kamu, tapi saya tau diri. Cinta saya nggak bikin kamu bahagia.
  34. Sesekali lo ngerasain jadi gue. Ngerasain gimana rasanya ngirim pesan ke seseorang, nuggu dapet balasan tapi ternyata nggak ada balasan sama sekali.
  35. Tuhan menimpakan kesedihan dan setelahnya dibalas dengan kebahagiaan. Dari seluruh usaha yang sebenarnya manusia hanya membutuhkan satu jawaban yaitu, bersabar.
  36. Atas nama rindu kutulis sebuah pengakuan mewakili suara yang tak pernah mampu kuucapkan. Bahwa aku mencintaimu.
  37. Cowok tuh maunya berjuang diawal aja. Bagi mereka, sensasi dapetin cewek itu yang penting. Tapi pas udah dapet. Udah deh, dilepasin. Gak mau dipertahanin.
  38. Bumi itu nggak mengelilingi lo. Jadi lo nggak punya hak kuat ngatur hidup orang lain!
  39. Aku tau kok aku  gak sempurna kaya dia. Seengaknya aku ngertiin kamu, bukan manfaatin kamu.
  40.  Karena diam terkadang lebih baik untuk mewakilkan jutaan kepingan perasaan.
  41. Kamu begitu senang dikejar, tapi tak pernah tau bagaimana lelahnya mengejar. Aku takut kamu terlalu sering berlari sampai tidak sadar aku sudah berhenti jauh-jauh hari.

Baca Juga Artikel Quotes Film A: Aku, Benci, & Cinta (2017)


      Sekian 41 Quotes Film Dear Nathan Yang Mungkin Mewakili Perasaan Kalian yang bisa saya tulis. Mohon maaf apabila tidak mewakili perasaan kalian :D. Jika kalian suka silahkan share artikel 41 Quotes Film Dear Nathan Yang Mungkin Mewakili Perasaan Kalian melalui akun Social Media kalian.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

4 comments

comments
Anonymous
June 6, 2017 at 11:16 PM delete

Quotesnya semuanya sangat menyentuh. Apalagi yang ke-5 itu. Benar sekali bahwa orang yang cuek itu terkadang bukan berarti nggak peduli

Reply
avatar
June 7, 2017 at 4:45 AM delete

Wahh keren gan artikelnya..

Reply
avatar
June 7, 2017 at 6:42 PM delete

quotes nya bagus2 nih..........lumayan buat nulis caption

Reply
avatar